Mulai tanggal 15 Maret 2021 MTs NU ITB akan menyelenggarakan Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk kelas IX dan Penilaian Harian Bersama (PHB) Tengah Semester Genap untuk kelas VII dan VIII. PAT dan PHB akan dilaksanakan secara online di mtsnuitb.moodlecloud.com.
Hal baru yang akan diterapkan pada PAT dan PHB Daring pada tahun 2021 ini adalah penambahan varian bentuk soal. Walaupun dilaksanakan dengan moda berbasis komputer (CBT) soal PAT dan PHB kali ini tidak hanya berbentuk soal Pilihan Ganda tetapi ada soal isian singkat dan menjodohkan.
MTs NU Irsyaduth Thullab menggunakan LMS Moodle sejak tahun pelajaran 2017/2018 untuk penilaian berbasis komputer (CBT). Dan pada akhir tahun pelajaran 2019/2020 MTs NU ITB mulai menggunakan moodlecloud.com untuk CBT Daring.
Adapun Ujian Madrasah akan diselenggarakan mulai tanggal 22 Maret 2021 di mtsnuitb.moodlecloud.com juga.
Beberapa keuntungan penggunakan Moodle untuk penilaian adalah;
1. lebih hemat biaya pencetakan dan penggandaan soal
2. lebih hemat tenaga dan biaya koreksi (penilaian)
3. lebih mudah melayani tes perbaikan nilai berkali-kali
4. daftar nilai siap diunduh ketika tes berakhir (koeksi otomatis)
5. analisis soal dan penilaian siap diunduh ketika tes berakhir